BREAKING NEWSLINGGAPOLITIK

Ketua DPRD Lingga Hadiri Musrenbang Kecamatan Lingga Tahun 2026

Ketua DPRD Kabupaten Lingga, Maya Sari, S.Sos., M.IP (Tengah,Kemeja Putih) menghadiri Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) Kecamatan Lingga yang digelar pada Selasa (13/01/2026). F-ist

LINGGA, (kepriraya.com) – Ketua DPRD Kabupaten Lingga, Maya Sari, S.Sos., M.IP menghadiri Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) Kecamatan Lingga yang digelar pada Selasa (13/01/2026). Musrenbang kali ini mengusung tema

“Pengembangan Pertumbuhan Ekonomi Berbasis Keunggulan Daerah, Investasi, Pemerataan Infrastruktur dan Peningkatan Kualitas Sumber Daya Manusia dengan Tata Kelola Pemerintahan yang Baik serta Menjunjung Nilai-Nilai Budaya.”


Kegiatan tersebut secara resmi dibuka oleh Kepala Badan Perencanaan, Penelitian dan Pengembangan (Barenlitbang) Kabupaten Lingga.

Musrenbang menjadi forum strategis dalam menyerap aspirasi masyarakat sekaligus menyelaraskan program pembangunan antara pemerintah daerah dan pemerintah desa.


Turut hadir dalam kegiatan ini Kapolsek Daik, Kepala Kantor Urusan Agama (KUA), para kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD), kepala desa, serta Badan Permusyawaratan Desa (BPD) se-Kecamatan Lingga.


Melalui Musrenbang ini, diharapkan perencanaan pembangunan Kecamatan Lingga ke depan dapat berjalan lebih terarah, merata, dan berkelanjutan sesuai potensi serta kebutuhan masyarakat setempat. (Jki)

0Shares

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *