Lapas Kelas III Dabo Singkep Bagikan Peralatan Mandi, Perkuat Komitmen Pembinaan WBP yang Sehat dan Bersih

Kepala Lapas Dabo Singkep, Yusrifa Arif, saat pembagian peralatan mandi yang dilaksanakan pada Selasa (13/1/2026).F-jki
DABO SINGKEP, (kepriraya.com) – Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas III Dabo Singkep terus menunjukkan komitmennya dalam menjaga kebersihan dan kesehatan warga binaan pemasyarakatan (WBP). Salah satunya melalui kegiatan pembagian peralatan mandi yang dilaksanakan pada Selasa (13/1/2026).
Kegiatan tersebut diikuti oleh seluruh WBP Lapas Dabo Singkep. Peralatan mandi yang dibagikan meliputi kebutuhan dasar seperti sabun mandi, sikat gigi, pasta gigi, dan sampo sebagai upaya mendukung kebersihan diri dan kesehatan selama menjalani masa pembinaan.
Kepala Lapas Dabo Singkep, Yusrifa Arif, kepada media ini Rabu. (14/1), mengatakan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari pemenuhan hak-hak dasar warga binaan, sekaligus wujud kepedulian pihak lapas terhadap kualitas hidup WBP.
“Pembagian peralatan mandi ini merupakan bentuk kepedulian kami agar warga binaan tetap hidup bersih dan sehat. Lingkungan yang bersih tentu akan mendukung proses pembinaan yang lebih baik dan lebih optimal,” ujar Yusrifa Arif.
Ia menambahkan, kebersihan pribadi dan lingkungan menjadi salah satu aspek penting dalam menciptakan suasana lapas yang sehat, aman, dan kondusif. Karena itu, pihaknya terus mendorong kesadaran WBP untuk menjaga kebersihan sebagai bagian dari pembinaan karakter dan kedisiplinan.
Melalui kegiatan ini, Lapas Dabo Singkep menegaskan komitmennya untuk terus meningkatkan pelayanan pemasyarakatan yang humanis, berkeadilan, dan berorientasi pada pemulihan, sejalan dengan prinsip-prinsip pemasyarakatan. (Jki)

