BREAKING NEWSKARIMUNOLAHRAGA

Bupati Karimun Buka Open Football Tournament Teratai Cup I 2026 di Stadion Badang Perkasa

Bupati Karimun Ing. H. Iskandarsyah foto bersama usai membuka Open Football Tournament Teratai Cup I Tahun 2026 di Stadion Badang Perkasa, Jumat (2/1/2026). f-Ist

KARIMUN, (kepriraya.com)– Bupati Karimun Ing. H. Iskandarsyah secara resmi membuka Open Football Tournament Teratai Cup I Tahun 2026 di Stadion Badang Perkasa, Jumat (2/1/2026). Turnamen ini menjadi ajang pembinaan sekaligus wadah mempererat silaturahmi antar pecinta sepak bola di Kabupaten Karimun.


Dalam sambutannya, Bupati Iskandarsyah mengapresiasi panitia penyelenggara serta seluruh pihak yang telah mendukung terselenggaranya turnamen tersebut. Ia menegaskan bahwa sepak bola bukan sekadar olahraga, tetapi juga sarana membangun karakter, sportivitas, dan kebersamaan di tengah masyarakat.


“Turnamen ini diharapkan mampu melahirkan bibit-bibit atlet sepak bola berbakat dari Karimun, sekaligus menjadi hiburan sehat bagi masyarakat,” ujar Iskandarsyah.


Pembukaan turnamen ditandai dengan tendangan pertama oleh Bupati Karimun sebagai simbol dimulainya Teratai Cup I 2026. Kegiatan ini turut dihadiri unsur Forkopimda, tokoh masyarakat, panitia pelaksana, serta para peserta turnamen.


Open Football Tournament Teratai Cup I 2026 diikuti oleh sejumlah klub sepak bola dari berbagai kecamatan dan daerah sekitar. Selama pelaksanaan, panitia menekankan pentingnya menjunjung tinggi sportivitas dan fair play.


Turnamen ini diharapkan dapat menjadi agenda olahraga tahunan di Kabupaten Karimun dan mendorong gairah sepak bola lokal semakin berkembang. (Zrk)

0Shares

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *