Biawak di Plafon Rumah, Warga Tanjung Permai Minta Bantuan Damkar

Petugas Damkar usai melakukan evaluasi seekor biawak sepanjang sekitar satu meter di Perumahan Bukit Permata, Jalan Indunsuri, Kelurahan Tanjung Permai, Kecamatan Seri Kuala Lobam, Selasa (13/01/2026). f-Damkar
BINTAN, (kepriraya.com) – Seekor biawak sepanjang sekitar satu meter membuat panik penghuni rumah di Perumahan Bukit Permata, Jalan Indunsuri, Kelurahan Tanjung Permai, Kecamatan Seri Kuala Lobam, Selasa (13/01/2026).
Pemilik rumah, Ibu Melati (32), mengungkapkan bahwa keberadaan biawak tersebut pertama kali diketahui berada di atas plafon rumahnya. Merasa khawatir dan takut membahayakan keluarga, ia segera menghubungi petugas Pemadam Kebakaran (Damkar) Tanjung Uban sekitar pukul 09.05 WIB.
“Awalnya terdengar suara dari atas plafon, setelah dicek ternyata biawak. Kami langsung panik dan takut kalau turun ke dalam rumah,” ujar Melati.
Petugas Damkar tiba di lokasi dan langsung melakukan evakuasi pada pukul 09.15 WIB. Proses penanganan berlangsung hampir 40 menit karena posisi biawak berada di atas plafon. Akhirnya, hewan tersebut berhasil diamankan pada pukul 09.54 WIB tanpa menimbulkan korban.
Melati menyampaikan apresiasi kepada petugas Damkar atas respons cepat dan penanganan yang aman. “Alhamdulillah cepat ditangani, sekarang rumah sudah aman dan kami bisa beraktivitas kembali,” katanya.
Damkar Tanjung Uban mengimbau masyarakat untuk segera melapor jika menemukan hewan liar di lingkungan permukiman melalui nomor (0771) 4651295 atau WhatsApp 0831 4066 2233. (Zuk)

