TANJUNGPINANG

Pejabat di Lingkungan Kanwil Kemenkumham Kepri Berganti

Kakanwil Kemenkumham Kepri, I Nyoman Gede Surya Mataram saat Memimpin Proses Sertijab, Jum’at(30/8/2024) f-rja /kepriraya.com

TANJUNGPINANG (kepriraya.com) – Kepala Kantor Wilayah (Kakanwil) Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (Kemenkumham) Provinsi Kepulauan Riau (Kepri) , I Nyoman Gede Surya Mataram memimpin prosesi serah terima jabatan (Sertijab) pucuk Pimpinan Lapas Kelas II A Tanjungpinang dan Pimpinan Lapas Narkotika Kelas II A Tanjungpinang, Jum’at (30/8).

Rotasi jabatan ini tertuang dalam Surat Keputusan (SK) Menteri Hukum dan HAM RI Nomor : M.HH-30.KP.03.03 Tahun 2024 tentang Pemberhentian dan Pengangkatan Dari dan Dalam Manajerial dan Nonmanajerial di Lingkungan Kementerian Hukum dan HAM.

Posesi sertijab digelar di Aula Gedung Trans Convention Center (TCC) km 11.

Pada acara tersebut, Maman Hermawan sebagai Kalapas Kelas II A Tanjungpinang memberikan tongkat kepemimpinannya kepada Misbahuddin.

Sedangkan, Kalapas Narkotika Kelas II A Tanjungpinang yang dijabat Eddi Mulyono menyerahkan kepemimpinannya kepada Bejo.

Prosesi sertijab kali ini juga melibatkan beberapa pucuk pimpinan antara lain Kepala Bapas Kelas I Tanjungpinang, Kepala LPKA Kelas II Batam, Kepala LPP Kelas II B Batam, Kepala Bapas Kelas II Batam, Kepala Rutan Kelas I Tanjungpinang, Kepala Rutan Kelas II A Batam, dan Kepala Rupbasan Kelas II Tanjungpinang yang harus menyerahkan kepemimpinannya kepada nahkoda baru.

Selain itu, Kakanwil Kemenkumham Kepri, I Nyoman Gede Surya Mataram juga memimpin prosesi serah terima jabatan (Sertijab) 6 pejabat fungsional dan 39 pejabat struktural.

Usai pelantikan, I Nyoman Gede Surya Mataram menyampaikan bahwa pergeseran jabatan merupakan hal yang lumrah.

“Promosi jabatan memang itu hal yang umum terjadi di lingkungan Kementerian Hukum dan HAM RI,” ujarnya.

Ia mengingatkan kepada pejabat yang baru dilantik untuk memberikan pelayanan terbaik dan pejabat yang baru diharapkan bisa meneruskan kinerja yang sudah baik.

“Selamat atas promosi jabatan yang didapatkan oleh pejabat lama dan pejabat baru. Semoga promosi jabatan ini menjadi motivasi dan selalu tanamkan integritas baik,”kata I Nyoman Gede Surya Mataram.

(Rja/zuki)

0Shares

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *