BERITABREAKING NEWSTANJUNGPINANG

Bappeda Kepri Hadiri Rakor Penerapan dan Pelaporan SPM 2025

Bappeda Provinsi Kepulauan Riau mengikuti Rapat Koordinasi (Rakor) Penerapan dan Pelaporan Standar Pelayanan Minimal (SPM) Tahun 2025, Jumat (24/10/2025). F-Bapeda Kepri

TANJUNGPINANG, (kepriraya.com)— Badan Perencanaan, Penelitian, dan Pengembangan (Bappeda) Provinsi Kepulauan Riau mengikuti Rapat Koordinasi (Rakor) Penerapan dan Pelaporan Standar Pelayanan Minimal (SPM) Tahun 2025, Jumat (24/10/2025). Kegiatan berlangsung secara virtual di ruang rapat lantai 2 Kantor Bappeda Kepri, Dompak, Tanjungpinang.

Kepala Bappeda Kepri, Dr. Aries Fhariandi, S.Sos., M.Si, bersama para kepala bidang turut berpartisipasi dalam rakor yang digelar oleh Direktorat Jenderal Bina Pembangunan Daerah Kementerian Dalam Negeri tersebut.

Rakor dilaksanakan secara hybrid — luring di Hotel Hemangini Bandung dan daring melalui Zoom Meeting — serta diikuti oleh seluruh pemerintah provinsi, kabupaten, dan kota se-Indonesia.

Melalui kegiatan ini, Kemendagri mendorong penguatan sinergi antara pemerintah pusat dan daerah dalam penerapan serta pelaporan SPM, agar penyediaan layanan dasar kepada masyarakat semakin optimal, terukur, dan berdampak nyata. (Zuk)

0Shares

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *