BATAMDAERAHKEPRI

Rudi : Bengkong Dulu Pinggiran, Kini Jadi Kota Acuan

BATAM (kepeiraya.com)-Warga Bengkong pantas berbangga, karena masifnya pembangunan khususnya pelebaran jalan di kawasan ini, telah mengubah brand kecamatan padat tersebut dari pinggiran menjadi kota baru.

Hal ini disampaikan Wali Kota Batam H Muhammad Rudi (HMR), saat bersama Wakil Gubernur Kepulauan Riau Hj Marlin Agustina, membagikan sembako bersubsidi Pemerintah Kota (Pemko) Batam, untuk warga Kecamatan Bengkong, Senin (13/3/2023) pagi.

“Dengan pembangunan sekarang, Bengkong ini sudah jadi kota. Inilah semangat kita menjadikan Batam Kota Baru untuk kita semua,” tegas HMR disambut tepukan meriah dari warga.

Tak hanya jadi kota baru, berkat akses yang terbuka, Bengkong juga menjelma menjadi kota acuan. Khususnya di bidang industri pariwisata, seperti meeting, incentive, convention, and exhibition. Belum lagi banyak pusat kuliner khas Batam yang lezat.

HMR juga menyampaikan bahwa dirinya berupaya terus membangun Kota Batam, tak terkecuali Bengkong.

“Khusus jalan Bengkong dari jembatan Bengkonglaut sini hingga ke Masjid Istiqomah yang sering macet, akan kita buka tahun ini,” ungkapnya.

Jadi, HMR mohon kerjasama warga agar jalan tersebut bisa dikerjakan dan diselesaikan tahun ini. “Jika tidak diselesaikan, maka anggarannya akan kembali ke negara,” ungkapnya.

HMR juga menjelaskan, bahwa dengan pembangunan insfrastruktur saat ini diharapkan Kota Batam semakin moderen dan indah sehingga menarik banyak kunjungan wisata.

Pembangunan tersebut meliputi Bandar Udara Internasional Hang Nadim, infrastruktur jalan, dan pelabuhan Batuampar. Bahkan kini sedang mendesain moda transportasi LRT.

“Semakin banyak orang datang semakin banyak rezeki dan pemesanan ke Kota Batam. Salah satunya, dapat digunakan untuk Program Sembako Bersubsidi ini, tegasnya disambut tepukan warga.(afz)

Editor:Asfanel

0Shares

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *