FKPQ Lelaksanakan Kegiatan Wisuda Santrinya TPQ Angkatan XII Tahun 2023-2024

- FKPQ melaksanakan kegiatan wisuda Santrinya TPQ Angkatan XII Tahun 2023-2024 Kecamatan Bintan Utara yang berlangsung di Gedung Nasional Tanjung Uban, Kamis (23/06/2024).
BINTAN (kepriraya.com)- Forum Komunikasi Pendidikan Al-Quran (FKPQ) melaksanakan kegiatan wisuda Santrinya TPQ Angkatan XII Tahun 2023-2024 Kecamatan Bintan Utara yang berlangsung di Gedung Nasional Tanjung Uban, Kamis (23/06/2024).
Kegiatan wisuda kali ini bertemakan “Mencetak Generasi Qur’ani dan Berakhlakul Karimah” dilaksanakan oleh Forum Komunikasi Pendidikan Al-Quran (FKPQ) Kecamatan Bintan Utara.
Camat BIntan Utara Helmi Setyawati mengucapkan “Bahagia dan bangga karena ikut menyaksikan prosesi wisuda ratusan santri generasi muda Qur’ani yang notabenenya merupakan harapan besar kita sebagai pengganti tampuk kepemimpinan kedepannya”.
Dan selamat kepada anak-anak yang di Wisuda dan Khatam Al-Qur’an, serta berpesan untuk terus membaca, mempelajari, mengamalkan dan mensyiarkan Al Qu’ran di dalam kehidupannya, harapnya.(idr)
Editor: Asfanel