BATAM

Gudang Barang Bekas di Baloi Permai Batam Ludes Terbakar 

  • Situasi kebakaran gudang barang bekas di Kampung Air, Baloi Permai, Kota, Batam pada Minggu (07/07/2024). F/ist

BATAM (Kepriraya.com) – Sebuah gudang barang bekas di Kampung Air, Baloi Permai, Batam Kota, Batam, ludes hangus terbakar Minggu (07/07/2024) sekira 17.24 WIB.

Informasi diperoleh, kebakaran itu menghanguskan seluruh isi gudang dan menyebabkan kerugian hingga ratusan juta rupiah.

Menurut keterangan seorang saksi mata di lokasi kejadian, api pertama kali terlihat muncul dari dapur belakang gudang dan dengan cepat membesar.

“Api awalnya saya lihat dari bagian belakang, kayaknya bagian dapur itu,” paparnya.

Berdasarkan informasi yang diterima, pemilik gudang mengalami kerugian yang signifikan akibat kebakaran tersebut.

“Kalau kita hitung-hitung, barang-barang dan bangunan yang terbakar ini sekitar ratusan juta rupiah kerugiannya,” ujar saksi yang juga bekerja di salah satu tempat penjualan barang bekas di dekat lokasi kejadian.

Sebanyak empat unit mobil pemadam kebakaran dari Pemko Batam dan BP Batam dikerahkan untuk memadamkan api. Setelah upaya pemadaman yang intensif, api berhasil dipadamkan sekitar pukul 17.24 WIB.

Kebakaran tersebut menghanguskan seluruh isi gudang barang bekas, termasuk ember plastik, puluhan drum plastik berwarna biru, ratusan besi seng, dan berbagai barang bekas lainnya.

“Gudang ini jual barang-barang bekas,” kata singkat saksi mata di lokasi kejadian.

Sampai berita ini dinaikkan, penyebab pasti kebakaran masih dalam proses penyelidikan oleh pihak berwenang. (*Afr)

Editor Redaksi 

0Shares

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *