DAERAHKEPRINATUNA

Wabup Natuna Rodhial Huda Pimpin Rapat Persiapan MTQH ke X Tingkat Provinsi Kepulauan Riau

  • Wakil Bupati Natuna, Rodhial Huda saat memimpin rapat persiapan MTQH tingkat Provinsi Kepulauan Riau yang ke X. yang dilaksanakan di Ruang Kerja Wakil Bupati Natuna. Senin, (6/5/ 2024). Foto: istimewa

NATUNA (kepriraya.com)-Wakil Bupati Natuna, Rodhial Huda Memimpin Rapat Persiapan Musabaqoh Tilawatil Qur’an dan Hadist (MTQH) tingkat Provinsi Kepulauan Riau yang ke X. Rapat tersebut dilaksanakan di Ruang Kerja Wakil Bupati Natuna. Senin, (6/5/ 2024).

Dilaksanakan Rapat ini untuk mempersiapkan segala sesuatu yang dibutuhkan dalam pelaksanaan MTQH ke X Provinsi Kepri, pembukaannya MTQ ini akan digelar pada 20 Mei 2024 yang akan datang di Kota Batam.

Wakil Bupati Rodhial Huda sebagai ketua LPTQ Kabupaten Natuna,menyampaikan arahan untuk seluruh pihak terkait agar dapat bekerja sama dengan baik dalam persiapan MTQH Provinsi Kepri ke X yang akan digelar di Kota Batam,”pungkasnya.

“Untuk persiapan MTQH ke X ini, saya berharap kita dapat menguatkan komunikasi dalam berkoordinasi, semoga tidak ada kendala, semoga Allah mudahkan dalam persiapan kita,” tutup Rodhial Huda.(yud)

Editor: Redaksi

0Shares

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *