BATAMDAERAH

Belum Diketahui Motif Pria Tewas Lompat dari Puncak Tower CSS Kantor Bea Cukai Batam

BATAM (Kepriraya.com)- Seorang pria nekat mengalkhiri hidupnya dengan cara melompat dari tower Coastal Survellance System (CSS) Kantor Bea dan Cuka Batami, Selasa (10/1) pagi.

Tower CSS milik Bea dan Cukai Batam ditengarai menjadi lokasi bunuh diri pria yang belum diketahui identitasnya, Selasa (10/1).

Dari jasat korban, petugas jaga Bea dan Cukai pagi itu tidak meiemukan identitas dari pria tersebut. Korban mengenakan baju kaos berwarna ungu muda serta celana jins pendek.

Ricky, Kasi Layanan Informasi Bea Cukai Batam, Ricky mengatakan dari rekaman CCTV, pria tersebut melompat dari atas tower. Ia tampak menyelinap saat berjalan masuk kawasan kantor Bea Cukai pada pukul 02.00 WIB dini hari.

“Ia masuk ke dalam kawasan kantor pada pukul 02.00 WIB dini hari, kemudian langsung menaiki tower hingga ketinggian paling atas,” terang Ricky.

Dijelaskan, peristiwa tersebut diketahui oleh penjaga kantor saat pagi hari sebelum dilaporkan ke pihak kepolisian.

“Terlihat pagar teralis di bawah tower itu bengkok. Berkemungkinan terkena tubuhnya sebelum terhempas ke tanah,” ucap Ricky.

Dikatakan Ricky bahwa pria itu masuk ke dalam kawasan kantor dengan cara memanjat melalui pagar belakang. Kemudian ia masuk ke dalam saat penjaga tak berada di lokasi tersebut.

“Korban menyelinap masuk melalui pagar belakang. Petugas jaga kita berada di depan saat itu,” ujarnya. (afr)

Editor : Asfanel
[10/m

0Shares

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *